infoselebb.my.id: Mertua Idaman, Sikap Geni Faruk Bisa Ditebak Kalau Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid Ribut - INFO SELEB

Mertua Idaman, Sikap Geni Faruk Bisa Ditebak Kalau Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid Ribut

Posting Komentar

Geni Faruk dalam jawabannya merasa tak berhak menilai orang lain, dalam hal ini Aaliyah Massaid.

Geni Faruk dan Aaliyah Massaid (instagram)


Aaliyah Massaid dinilai sebagian netizen beruntung bakal punya mertua Geni Faruk, ibunda Thariq Halilintar. Ini karena jawaban Geni saat diminta menilai seperti apa sosok Aal, sapaan akrab Aaliyah.


Geni Faruk disuruh menjelaskan seperti apa sosok Aal di matanya saat hadir di acara bincang-bincang yang dipandu Feni Rose.


"Sosok Aaliyah di mata Bu Gen seperti apa?" kata Feni bertanya.


Jawaban Geni Faruk malah di luar dugaan. Pasalnya, selama ini dia dicap sebagai mertua yang pilih-pilih menantu.


Ya, Geni Faruk dalam jawabannya merasa tak berhak menilai orang lain. Justru, dia yang harus mendidik anaknya agar menjadi imam yang baik untuk isrinya.


"Pak Halilintar selalu berpesan ke saya. Anak kita yang seharusnya diperbaiki. Anak kita yang selalu dikoreksi, ingetin ingetin ingetin," kata Geni Faruk.


"Kalau yang bukan anak kita, tidak ada kuasa, yang ada kita cuma bisa mendoakan saja," ucapnya lagi.


Geni Faruk juga mendoakan agar Thariq Halilintar dapat menjadi suami yang baik untuk Aaliyah kelak.


"Semoga Thariq bisa menjadi pemimpin dalam rumah tangga, imam yang baik dan sholeh yang bisa membimbing istrinya menuju Allah," kata Geni Faruk.


Jawaban Geni Faruk ini dianggap bijak oleh netizen. Karena itu, Aaliyah Massaid disebut beruntun bakal punya mertua seperti Geni.


"Ini menurut aku jawaban yang bagus banget loh, ini kan arahnya ke perkawinan, jadi sebagai calon mertua, dia jawab, anaknya dia, yang memang harus begini begini dulu, daripada menilai anak orang lain, tapi anaknya sendiri belum bener, bagus kok jawabannya," kata netizen.


"Bakal mertua adil ini. Nggak membabi buta nyalahin mantu," ujar yang lain.


"Bagus nih jawabannya, biar nggak banyak kompor ya mak," seru lainnya.


"Mertua yang baik ya kayak gini. Kalau ada masalah yang dikoreksi anaknya sendiri. Menantunya tetap ratunya," ungkap yang lain. (*)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter