Fuji didesak untuk melaporkan netizen yang telah menudingnya sebagai perempuan simpanan di TikTok.
Potret Fuji Liburan ke Turki (Instagram/fuji_an)
Fujianti Utami alias Fuji salah satu TikTokers yang tak pernah luput dari hujatan netizen di media sosial, mulai dari dijuluki sebagai artis duka, tak punya karya dan sebagainya.
Terbaru, Fuji juga dihujat sebagai simpanan pada salah satu unggahan TikToknya yang berisi momen liburan dan kebersamaannya dengan orang sekitar.
Fuji santai dihujat sebagai perempuan simpanan (TikTok @rie_handayani13)
Namun, Fuji nampaknya tak pernah ambil pusing pada semua hujatan netizen tentang dirinya di media sosial.
Anak Haji Faisal ini juga memiliki menanggapi santai netizen yang menudingnya sebagai wanita simpanan.
Alih-alih marah, adik ipar mendiang Vanessa Angel ini justru membalas komentar itu dengan sarkas yang mana menawarkan diri untuk membayar orang tersebut.
"Ani-ani baru," komentar @yulli***.
"Kamu aja sini aku bayar, mau kah babygurl?" balas Fuji dilansir dari unggahan TikTok @rie_handayani13.
Sejumlah warganet pun heran dengan netizen yang menuding Fuji sebagai perempuan simpanan. Padahal, anak Haji Faisal itu sudah sering mengunggah aktivitas yang sibuk bekerja sehari-hari, baik endorse, menjadi bintang iklan hingga brand ambassador.
Mereka juga meminta Fuji untuk tak tinggal diam dan melaporkan netizen yang telah menudingnya sebagai perempuan simpanan.
"Fuji kerja siang malam lanjut pagi dibilang ani-ani," kata @idk**.
"Pliss Fuji, laporkan pencemaran nama baik dong. Biar nggak ada yang seenaknya kalau ngetik,"" kata @remahanreng***.
"Pak haji udah Kaya duluan sebelum mereka terkenal,inget jejak digital siapa yg biayain pernikahan Mami Dan papi gala,of course pak haji Faisal," kata @reana***.
"Kelamaan Ti, coba deh langsung laporkan ke polisi biar jera, nggak seenaknya ngomong gitu," kata @nikmah***.
Namun, Fuji nampaknya sudah menghapus komentar netizen yang menudingnya sebagai perempuan simpanan di salah satu unggahan TikToknya tersebut. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar