Sempat jadi misteri, Rizky Billar akhirnya bagikan kabar kelahiran anak pertamanya.
Meski banyak diterpa isu tak sedap, namun Rizky Billar tampak tak terlalu mempedulikan omongan orang.
Ia percaya bahwa keputusan dokter untuk menjalankan persalinan pada istrinya adalah pilihan yang tepat.
Sebelumnya beredar kabar jika Lesty sudah melahirkan anak pertamanya.
Padahal Hari Perkiraan Lahir (HPL) Lesty Kejora sebelumnya adalah akhir Januari atau awal Februari 2022.
Pada video yang diunggah dalam kanal YouTube Leslar Entertainment, sang suami, Rizky Billar mengatakan jika sang istri harus menjalani persalinan lebih cepat dari waktu kelahiran yang diprediksi sebelumnya.
Kini Lesty dan Rizky Billar sedang sibuk-sibuknya mengurus anak pertamanya.
Baru-baru ini, Ahli Tarot Denny Darko menerawang nasib Baby L, anak pertama Lesty Kejora dan Rizky Billar.
Diketahui Baby L lahir jauh sebelum tanggal perkiraan dokter, yakni pada Januari akhir atau awal Februari 2022.
Lahirnya Baby L dengan mencuri start duluan, menurut kartu tarot yang dikeluarkan oleh Denny Darko adalah pertanda baik.
"Ini semua pertanda yang baik, otomatis segala rejeki yang harusnya ada di bulan depan, ini di DP dulu di bulan akhir tahun 2021," ucap Denny Darko di kanal YouTubenya.
Artinya segala rejeki yang harusnya datang di bulan berikutnya, ternyata menghampiri pasangan Lesty Kejora dan Rizky Billar lebih awal.
Meski pada akhirnya, pasangan ini harus pintar dalam menjadwal ulang kegiatan mereka dengan hadirnya Baby L lebih awal.
Di kartu berikutnya, Denny Darko melihat sosok Rizky Billar yang harus ekstra sebagai kepala rumah tangga dalam mengatur jadwalnya.
Baby L yang terlahir prematur mengharuskannya lebih dahulu memprioritaskan pulihnya kesehatan anak dan istrinya.
Lesty Kejora diperkirakan akan istirahat dahulu untuk mengurus anaknya.
Namun tidak perlu khawatir karena segala aktivitas mereka akan terus ditampilkan di akun youtubenya.
Menurut Denny Darko dalam penglihatannya, seiring waktu orang akan lebih sering melihat mereka di Youtube alih-alih di televisi.
Di kartu berikutnya menunjukkan kegiatan Lesti Kejora dan Rizky Billar akan lebih banyak dilakukan di rumah.
Setelah Baby L lahir, syuting dan lainnya akan lebih sering dilakukan di rumah seperti dahulu waktu Nagita Slavina melahirkan Rafatar. (Sriwijayapost.com)
Posting Komentar
Posting Komentar